MenpanRB: Guru Honorer Berpeluang Besar Jadi PPPK di 2024
Guru honorer menjadi salah satu kelompok yang mendapat perhatian khusus dari pemerintah dalam rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024.
Pemerintah berkomitmen untuk menata guru honorer menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sesuai dengan kebutuhan dan kualifikasi.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Abdullah Azwar Anas mengatakan, pemerintah telah menyiapkan formasi khusus untuk guru honorer yang terdaftar di database Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Guru honorer yang memenuhi syarat akan diprioritaskan menjadi PPPK.
“Penyelesaian tenaga non-ASN ini kami dasarkan pada database yang ada di BKN. Kami akan memberikan prioritas kepada mereka yang sudah lama mengabdi sebagai guru honorer,” kata Anas.
Anas menambahkan, guru honorer yang ingin menjadi PPPK harus mengikuti seleksi CASN 2024 yang terdiri dari CPNS dan PPPK.
Namun, sistem penilaian bagi guru honorer akan berbeda dengan pelamar umum dan lulusan baru.
“Kami akan memberikan bobot lebih kepada pengalaman mengajar, sertifikat pendidik, dan kompetensi pedagogik.
Hasil seleksi akan dilakukan perangkingan untuk menentukan pelamar yang lulus dan tidak,” jelas Anas.
Pada rekrutmen tahun 2024, pemerintah mengalokasikan lowongan guru di daerah sebesar 22 persen dari total 2.302.543 formasi.
Dari jumlah tersebut, 419.146 formasi disediakan untuk guru PPPK di instansi daerah.