Gantikan BLT MRP Rp600 Ribu, Bansos Baru Cair 3 Bulan Sekaligus! Cek Penerimanya
Saat ini, banyak masyarakat yang menantikan pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Mitigasi Risiko Pangan (MRP) yang dijanjikan akan cair pada semester kedua tahun 2024.
Namun, hingga pertengahan bulan Juli 2024, BLT MRP untuk bulan Juni masih belum cair.
Hal ini menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Berdasarkan informasi yang dikutip dari Kompas, alasan utama mengapa BLT MRP Rp600.000 belum cair adalah karena Menteri Keuangan Sri Mulyani hingga kini masih belum menerima dokumen pencairan anggaran dari Kementerian Sosial (Kemensos).
Artinya, jika Kemensos belum memberikan dokumen pencairan anggaran BLT MRP kepada Menteri Keuangan, maka dana bantuan tersebut tidak dapat dicairkan.
Menteri Sosial Tri Rismaharini juga menegaskan bahwa BLT Mitigasi Risiko Pangan tidak termasuk dalam program bantuan sosial yang telah disiapkan tahun ini.
Risma menyatakan bahwa dirinya tidak berani mengajukan penambahan anggaran untuk program yang baru diumumkan pada Januari lalu karena tidak mengetahui kondisi keuangan negara tahun ini.
Meskipun kabar pencairan BLT Mitigasi Risiko Pangan masih senyap hingga saat ini, Presiden Jokowi memberikan bantuan sosial lain untuk memitigasi risiko pangan.
Bentuk bantuan tersebut adalah bantuan beras 10 kg, yang awalnya hanya dianggarkan hingga bulan Juni 2024.
Namun, Presiden Jokowi akan menyiapkan anggaran untuk melanjutkan bantuan beras hingga bulan Desember 2024.
Selain bantuan beras, pemerintah juga memberikan bantuan daging ayam dan telur hingga bulan Desember.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan bahwa perpanjangan bantuan pangan tersebut akan menelan anggaran sebesar Rp11 triliun.