Pemerintah akan segera membuka seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. Dalam rekrutmen ini, pemerintah akan membuka sebanyak 2,3 juta formasi CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Formasi-formasi tersebut akan dialokasikan untuk guru dan dosen, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis sesuai dengan kebutuhan.
Salah satu hal yang menarik dalam seleksi CPNS 2024 adalah adanya prioritas penempatan di Ibu Kota Nusantara (IKN), yang akan menjadi ibu kota baru Indonesia di Kalimantan Timur.
Menurut Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini, formasi CPNS 2024 yang akan dipindahkan ke IKN adalah mereka yang memiliki nilai akademik yang bagus, memiliki skill, bisa multitasking, serta menguasai literasi digital berdasarkan hasil asesmen Badan Kepegawaian Negara (BKN).
“Persyaratan kompetensi yang lain tentunya mereka harus menguasai penerapan nilai-nilai BerAKHLAK,” jelas Rini dalam Rapat Pimpinan Kementerian PANRB di Jakarta, Senin (29/1/2024).
Rini juga menyampaikan beberapa prinsip pemindahan aparatur sipil negara (ASN) ke IKN, yaitu:
Tidak ada komentar